Syaitan adalah musuh yang nyata bagi umat manusia.
Syetan berbeda dengan jin yang mana jin ini ada yang baik dan ada yang tidak. Jin juga ada yang muslim dan ada yang tidak muslim.
Syaitan dan jin usianya lebih panjang dari manusia. Dan syetan juga punya dendam kepada manusia yakni menyesatkan keturunan Nabi Adam عَلَيْهِ السَّلَامُ .
Maka dari situlah kita sebagai umat manusia atau keturunan Nabi Adam عَلَيْهِ السَّلَامُ harus berhati-hati terhadap tipuan syaitan ini.
Sebab syetan itu hanyalah datang kepada manusia untuk ikut campur urusan manusia dan membawa kejelekan.
Sebab itu Allah ﷻ memerintahkan Nabi Muhammad ﷺ dan umatnya untuk meminta perlindungan kepada Allah ﷻ dari godaan syetan terhadap sesuatu yang mereka bisikkan.
Do’a Meminta Perlindungan dari Godaan Syaitan
أَعُوْذُبِاللّٰهِ السَّمِيعِ العَلِيْمِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ مِنَ هَمْزِهِ وَنَفخِهِ وَنَفثِهِ
Yang Artinya:
“Saya memohon perlindungan kepada Allah yang maha mendengar dan maha mengetahui dari godaan syaitan yang terkutuk baik godaannya, tipuannya dan hembusannya.”
Perintah meminta perlindungan kepada Allah ﷻ dari godaan syaitan ini juga merupakan perintah untuk mengingat Allah ﷻ diawal kali dalam setiap menghadapi urusan, hal ini adalah upaya untuk menolak godaan syaitan baik ketika makan, jimak, menyembelih binatang dan sebagainya.
Sebagaimana imam Abu Dawud menyampaikan riwayat bahwa Rasulullah ﷺ pernah mengajarkan do’a :
اللهم اني اعوذ بك من الهرم واعوذ بك من الهدم ومن الغرق واعوذ بك من ان بتحبيطني الشيطان عند الموت
Yang Artinya: “Wahai Allah, aku meminta perlindungan kepada-Mu dari mengalami kerobohan dan tenggelam dan saya meminta perlindungan kepada-Mu dari sekiranya syetan itu mengajak berbicara kepadaku ketika akan mati.”
Do’a yang Harus Diajarkan Kepada Anak Ketika Hendak Tidur
باسم الله اعوذ بكلمات الله العامة من غضبه وعقابه ومن شر عباده ومن عنوان الشيا طين وان يحضرون
Sahabat Abdullah bin Umar selalu mengajarkan kalimat ini kepada anaknya ketika sudah baligh manakala akan tidur.
Dan beliau berkata : Siapa saja yang memiliki anak kecil yang belum punya kemampuan untuk menghafalkannya, maka orang tua menuliskan kalimat do’a tersebut untuk anak kecil itu kemudian menggantungkan tulisan ini pada leher anak kecil itu.
Waktu Favorit Syaitan Menggoda Manusia
Dalam tafsir baidhowi dijelaskan bahwasanya syaitan menggoda manusia itu dalam semua keadaan khusus 3 keadaan.
- Ketika sedang shalat
- Ketika membaca al-Qur’an
- Ketika memasuki akhir ajal kita
Kesimpulan
Dalam tafsir munir dijelaskan bahwa syaitan akan mendatangi kita dalam keadaan apapun dan syaitan itu mendatangi kita pasti dengan tujuan kejelekan.
Leave a Reply